January 12, 2012

ORCS-SE Promo Has Revealed!!

Setelah diumumkan list resmi dari booster set terbaru yaitu Order Of Chaos, kali ini Konami telah merilis dua kartu variant yang akan disertakan dalam set Order of Chaos: Special Edition.

"More Ninjas! More Inzektors! More Photons! It’s everything that makes Order of Chaos exciting beyond words – and it’s all back for a second round. Each box comes with 3 booster packs of Order of Chaos, plus 1 of 2 Super Rare variant cards: either Effect Veiler or The Winged Dragon of Ra!"

Sudah pada baca deskripsinya? Ya, dua kartu variant yang bakal di-reprint adalah si moe nan jago Effect Veiler dan sang Egyptian God yang rada ampas The Winged Dragon of Ra.

Level 1 LIGHT
Spellcaster / Effect
ATK 0 / DEF 0
During your opponent's Main Phase, you can send this card from your hand to the Graveyard to select 1 face-up Effect Monster your opponent controls. Negate the effect(s) of that monster until the End Phase.

Cukup mengejutkan memang melihat kartu unyu satu ini di-reprint dalam set SE. Kartu super jago yang bisa me-negate efek monster lawan hanya dengan cara men-discard dia ke Graveyard ini pertama kali dirilis di set Duelist Revolution dalam rarity Ultra Rare serta Ultimate Rare. Kemudian, dia di-reprint di set Duelist Pack 10: Yusei Fudo 3 dalam rarity Rare. Dan sekarang, kartu super jago ini bakalan jadi kartu pasaran karena di-reprint jadi Super Rare. Fufufu~

Level 10 DIVINE
Divine-Beast / Effect
ATK ? / DEF ?
This card cannot be Special Summoned. You must Tribute 3 monsters to Normal Summon this card (you cannot Set this card). The Normal Summon of this card cannot be negated. When this card is Normal Summoned, Spells, Traps and other monsters' effects cannot be activated. When this card is Normal Summoned, you can pay Life Points so that you only have 100 left, to have this card gain ATK and DEF equal to the amount of Life Points paid. You can pay 1000 Life Points to select and destroy 1 monster on the field.

Salah satu dari 3 Egyptian God yang paling jago di manga, namun dianggap paling ampas baik di versi OCG maupun TCG. Egyptian God ampas ini pernah dirilis sebelumnya sebagai promo majalah Shonen JUMP dengan rarity Ultra Rare. Seiring dengan akan dirilisnya Egyptian God terakhir, yakni Slifer The Sky Dragon beserta gabungan dari ketiga Egyptian God, The Creator God of Light, Horakhty maka bisa jadi reprint kartu ini merupakan salah satu bagian dari strategi bisnis Konami. Fufufu~

Sekian dulu~

No comments:

Post a Comment